MENGENAL JENIS IKAN AIR TAWAR YANG GANAS

MENGENAL JENIS IKAN AIR TAWAR YANG GANAS

Bagi kalian yang belum mengetahui ikan air tawar apa saja yang ganas , berikut ini akan kita bahas. Ikan air tawar yang ganas biasanya tidak untuk dipelihara , akan tetapi kalian harus berhati-hati apabila kalian sedang disungai.

Karena pada umumnya ikan ini akan menyerang siapa saja yang menggangu ketenangan atau merusak habitatnya. Ikan yang ganas ini berbeda beda jenis dan beda pola kehidupan , ada yang berkelompok dan ada pula yang individu.

Contohnya piranha biasa hidup berkelompok untuk memangsa lawan atau musuhnya, Berbeda dengan ikan pari air tawar raksasa dia biasa hidup secara individu tidak berkelompok karena dari namanya saja sudah menakutkan.

BACA JUGA :

JENIS MAKANAN YANG BAIK UNTUK IKAN ARWANA

Berikut ini adalah ulasan MENGENAL JENIS IKAN AIR TAWAR YANG GANAS :

MENGENAL JENIS IKAN AIR TAWAR YANG GANAS

  • Ikan piranha

Jenis ikan ini sudah mendapatkan reputasi sebagai ikan air tawar yang sangat berbahaya, dan sering ditampilkan dalam film-film thriller Hollywood.Ikan Piranha atau piraña adalah ikan air tawar terganas dan predator yang hidup di sungai-sungai di Amerika Selatan.

Ikan ini  selalu mencari makan berkelompok, melahap satwa dengan cepat juga ikan, siput, serangga yang hinggap di air, hingga tanaman-tanaman sungai.

  • Belut listrik

Belut listrik adalah jenis ikan todak dan lebih terkait erat dengan ikan lele dibandingkan belut sejati. Ikan yang tidak biasa ini menghuni perairan di Amazon dan lembah Orinoco di Amerika Selatan, tempat mereka berburu mangsa dan mempertahankan diri dengan menghasilkan semburan listrik yang kuat dan mematikan.

Belut listrik menghirup udara dari permukaan untuk bernafas. Berkat organ internal khusus, belut dapat menghasilkan kejutan listrik lebih besar dari 500 volt. Itu cukup untuk membunuh manusia dewasa.

Jenis ini hanya menyerang manusia jika terganggu dan cenderung hidup di air yang keruh dan stagnan.

  • Ikan Kepala Ular

Predator yang satu ini terkenal rakus memburu makanan, memangsa invertebrata, katak, dan ikan yang lebih kecil, bahkan menyerang apa pun yang bergerak.

Snakehead dapat hidup di luar air hingga empat hari lamanya dan bisa bertahan dari kekeringan di sungai dengan menggali ke dalam lumpur. Nama snakehead mengacu pada bentuk kepalanya yang menyerupai kepala ular

  • Ikan pari air tawar raksasa

Ikan pari air tawar raksasa diketahui menghuni sungai-sungai di Asia Tenggara dan Australia utara, panjangnya ikan ini hingga 5 meter dengan berat hingga 600 kilogram.

Sangat sedikit informasinya, termasuk berapa banyak yang tersisa, dan apakah bisa hidup di air asin. Jenis ini sulit dilihat, karena sering mengubur diri di sedimen sungai.

Tubuhnya memiliki duri di pangkal ekor sepanjang 28 cm yang mengandung racun mematikan, Banyak ilmuwan takut bila ikan ini terancam akibat hilangnya habitat dan polusi air sungai.

Adapun, itulah berbagai jenis ikan air tawar yang gani. Tetapi tidak hanya itu saja, Masih banyak sekali jenis ikan air tawar yang berukuran besar dan memiliki karakter yang ganas.

BACA JUGA :

Tempat Wisata Menakjubkan Di Mando

Author: admin